Dapat Tambahan Kuota 40 KL, APMS Nurwati Berharap Dipermanenkan

Selasa, 22 Juli 2014

BENGKALIS, Beritaklik.Com - APMS Nurwati selama ini mendapat jatah premium sebesar 240 KL untuk satu bulan dari Pertamina. Jatah tersebut masih belum mencukupi jika dibanding dengan kebutuhan masyarakat Pulau Bengkalis.

Seperti disampaikan pimpinan APMS Nurwati, Hj. Nurwati, jatah 240 KL tersebut tidak sampai 1 bulan sudah habis. Pihaknya harus mengatur sedemikian rupa ketika menjual premium kepada masayarakat agar tidak putus sampai ujung bulan.

Untunglah untuk kebutuhan lebaran nanti, di mana konsumsi BBM akan meningkat, APMS Nurwati mendapat jatah tambahan dari Pertamina sebanyak 40 KL. Hanya saja 40 KL tersebut hanya berlaku selama lebaran, setelah itu DO yang diterima APMS Nurwati kembali ke 240 KL.

"Kami sangat berharap tambahan 40 KL selama Lebaran ini bisa dipermanenkan, karena terus terang jatah atau DO 240 KL yang kami terima setiap bulan masih sangat kurang," harap Pimpinan APMS yang terletak di jalan Lembaga Desa Senggoro itu.

Nurwati juga menyamaikan permintaan maaf kepada seluruh masyarakat, jika dalam pelayanan selama ini mengecewakan atau ada yang kurang berkenan di hati. "Kami akan terus tingkatkan pelayanan kami. Terima kasih juga atas kepercayaan yang diberikan kepada kami selama ini," ujarnya.

Seperti tahun-tahun sebelumnya, Nurwati kembali membayarkan THR kepada 20 orang karyawannya. THR satu bulan gaji tersebut dibayarkan seminggu sebelum lebaran.

"Alhamdulillah, selama ini perusahaan tidak pernah mengabaikan apa yang menjadi haknya para karyawan, termasuk pembayaran THR. Ini sesuai instruksi Kadisnaker bahwa seminggu menjelang lebaran THR sudah harus dibayarkan, telah kami lakukan," ujar Nurwati. (Bku)