Dinas Kebersihan Gesah Penataan Kota Bangkinang

Rabu, 16 Januari 2013

Dinas Kebersihan dan Tata Kota Kabupaten Kampar menggesah kebersihan, penerangan dan penataan taman

BANGKINANG-Untuk mewujudkan kota Bangkinang sebagai ibu Kota Kabupaten Kampar yang serasi,asri,bersih, nyaman  dan maju, seiring upaya mendukung lima pilar pembangunan daerah yang dicanangkan Bupati Kampar, Dinas Kebersihan dan Tata Kota Kabupaten Kampar menggesah kebersihan, penerangan dan penataan taman kota Bangkinang.

Hal itu disampaikan Kepala Dinas Kebersihan dan pertamanan Kabupaten Kampar, Drs M Yasir MM, kepada wartawan, Rabu (16/1) di Bangkinang, yang mengaku pihaknya bersama staf, karyawan dinas Kebersihan bertekad menciptakan Kota Bangkinang menjadi kota yang bersih, nyaman dan terang benderang.

Adapun upaya untuk mewujudkan rencana tersebut, pihaknya saat ini  berupaya membebaskan sampah di kota bangkinang dengan membagi tugas dan tanggung jawab pasukan kuning, berdasarkan zona yang telah ditetapkan. “Hal ini mudah untuk mengkoordinirnya dan mudah diketahui wilayah dan zona mana yang masih belum tertata pengolahan sampahnya.”kata Yasir.

Selain itu, pihaknya saat ini juga sedang mengupayakan kota bangkinang menjadi kota yang asri, rindang dan rapi dengan terus melakukan penataan taman kota, penghijauan kota dan menciptakan hutan kota. “selain memiliki nilai estetika, rencana ini juga bertujuan menjadi taman kota sebagai tempat bermain keluarga dan masyarakat di ibu kota kabupaten Kampar ini,”tekadnya.

Yasir juga sampaikan, saat ini pihaknya sedang melakukan pengecekan terhadap lampu dan penerangan jalan di kota bangkinang dan sekitarnya dengan harapan Bangkinang sebagai ibu kota kabupaten Kampar terlihat terang benderang dan terkesan menggambar indahnya kota Bangkinang.

“sesuai dengan perintah Bupati dan arahan sekdakab Kampar, kedepan kita harapkan, tiada lampu yang tidak menerangi seluruh jalan-jalan tempat umum dan fasilitas umum lainnya dari biarnya cahaya lampu dimalam hari”,ujar Yasir yang belum sampai satu bulan memangku jabatan Kadis Dinas Kebersihan dan tata kota Kabupaten Kampar ini. (bk.mr)