Perdana Mentri Jepang Akan Kunjungi Indonesia

Rabu, 16 Januari 2013

PM Jepang Shinjo Abe Akan berkunjung ke Indonesia 18-19 Januari 2013

JAKARTA.Pada Tanggal 18-19 Januari 2013 yang akan datang, Perdana Menteri Jepang, Y.M. Shinzo Abe didampingi istrinya  Akie Abe akan melakukan kunjungan resmi ke Indonesia. “Kunjungan ini merupakan bagian dari rangkaian kunjungan perkenalan PM Jepang ke sejumlah negara Asia Tenggara sehubungan dengan terpilihnya Shinzo Abe sebagai Perdana Menteri Jepang untuk yang kedua kalinya, Selain bertemu dengan Presiden SBY, kata Faizasyah, Abe juga dijadwalkan melakukan kunjungan ke Economic Research Institute For Asean And East Asia (ERIA).

"Dalam pertemuan bilateral, akan dibahas upaya pengembangan kerja sama kedua negara di berbagai bidang dengan merujuk pada Kemitraan Strategis yang telah disepakati kedua negara tahun 2006 ," kata Faizasyah.

Faizasyah menambahkan, Jepang merupakan salah satu mitra utama kerja sama ekonomi Indonesia

Menurut data dari Kementerian Perdagangan, pada tahun 2011 volume perdagangan Indonesia-Jepang tercatat sebesar 53,1 miliar dollar AS. Pada tahun 2012 sampai dengan bulan Oktober, volume perdagangan mencapai 44,85 miliar dollar AS. Rata-rata peningkatan volume perdagangan kedua negara adalah sebesar 10% sejak tahun 2007

Faizasyah menambahkan, kesempatan kunjungan kedua kepala negara atau pemerintahan  (sebelumnya kunjungan kepala Negara Argentina) ke Indonesia ini diharapkan akan semakin meningkatkan hubungan bilateral antara Indonesia dengan Argentina dan Jepang di berbagai bidang. Diyakini masih terdapat ruang untuk terus memperdalam dan memperluas kerja sama antara Indonesia dengan masing-masing negara tersebut.  (bk.1)