Gubri Ajak PSMTI Bangun Riau

Sabtu, 06 Desember 2014

Gubri, Arsyadjuliandi Rahman bersama Ketua Terpilih PSMTI Periode 2014-2018, Peng suyoto.

Gubri, Arsyadjuliandi Rahman bersama Ketua Terpilih PSMTI Periode 2014-2018, Peng suyoto.

PEKANBARU, Beritaklik.Com -
Dua atau Tiga tahun kedepan, Riau akan menjadikan poros maritim sebagai Frontliner dalam meningkatkan Ekonomi Propinsi Riau. Terutama daerah yang berada dipesisir Propinsi Riau.

Hal tersebut di utarakan ArsyadJuliandi Rahman, Plt Gubernur Riau, dalam menghadiri pengukuhan Dewan dan pelantikan pengurus PSMTI Riau periode 2014-2018 di Hotel Furaya Pekanbaru. Jumat, (5/12/2014).

Dihadapan para tetamu undangan dan anggota PSMTI yang notaben nya para pengusaha Elit, Gubri mengajak kepada keturunan tionghoa untuk membangun Riau.

"Walaupun PSMTI telah memberikan kontribusi yang besar bagi pembangunan Riau saat ini, tapi jangan berhenti disitu saja. Karena kita masih punya masalah masalah yang perlu segera diselesaikan. Seperti permasalahan PLN, disini saya berharap ada yang mau membantu membangun pusat tenaga listrik yang baru untuk menyelesaikan kekurangan listrik di Riau. Selain itu pengembangan di Biodiesel." Papar Andi dihadapan Anggota PSMTI.

"Selain dua hal tersebut, kita juga akan mengoperasikan dua buah pelabuhan seperti pelabuhan di Kuala Enok dan pelabuhan Buton dengan Skala yang lebih besar. Mudah mudahan dalam dua tahun ini bisa dioperasikan secara maksimal." Ungkap Gubri.

Kita patut berbangga bahwa Riau saat ini berada di urutan pertama di Sumatera dan urutan ke Lima di Nasional dalam pertumbuhan Ekonominya menurut Bank Indonesia.

"Jadi apa yang saya sampaikan ini merupakan Harapan pemerintah pusat dibawah Kabinet Kerja Jokowi-JK kepada pemerintah Propinsi Riau. Mari kita membangun Riau bersama sama." Ajak Gubri.(adv/Bki)