Pelantikan Ketua PGRI Masa Bakti 2015-2020 Kerjasama Yang Baik Sukseskan Berbagai Program PGRI

Ahad, 05 April 2015

Ketua PGRI terpilih Nasrul MPd ketika menandatangani SK Ketua PGRI periode 2015-2020 di Hotel Tiga Dara, Siak Hulu, Sabtu (28/3).

Ketua PGRI terpilih Nasrul MPd ketika menandatangani SK Ketua PGRI periode 2015-2020 di Hotel Tiga Dara, Siak Hulu, Sabtu (28/3).

Kamparkab, Beritaklik.Com - Jika bersama semuanya bisa dan diharapkan kerjasama antara lini dalam struktur organisasi PGRI Kabupaten Kampar untuk menyukseskan berbagai program yang dijalankan, demikian Nasrul selaku Ketua Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) masa bakti 2015-2020.

Nasrul mengatakan itu ketika dirinya secara sah diangkat sebagai Ketua PGRI hasil Konferensi PGRI ke 9 di Hotel Tiga Dara Kecamatan Siak Hulu, Minggu (29/3). Ia menambahkan, PGRI merupakan sebuah organisasi pelayanan buat guru-guru, tugas berat menanti di depan, di samping itu jabatan ini merupakan amanah yang harus dilaksanakan.

"Jika kita tidak bisa menjalankan amanah, maka amanah ini bisa menjadi mudarat. Dirinya mengharapkan keseriusan dan niat baik seluruh pengurus dalam menjalankan tugas sesuai penempatannya," Nasrul menambahkan.

Selanjutnya Nasrul mengatakan, sesuai dengan arahan Bupati Kampar yang juga sebagai dewan penasehat PGRI, seluruh landasan pekerjaan harus berlandaskan lima pilar pembangunan Kabupaten Kampar.

Ketua PGRI Provinsi Riau Isjoni yang ikut hadir menyaksikan pengambilan sumpah jabatan ketua PGRI itu mengatakan, ini merupakan anugerah kepada PGRI Kabupaten Kampar, sebab ketua PGRI sekarang juga merupakan Kepala Dinas Dikpora Kabupaten Kampar, ini artinya anggota PGRI apabila menyampaikan keluh kesahnya bisa tersampaikan langsung.

Isjoni juga mengharapkan ketua yang baru harus segera menindaklanjuti segala masalah yang dihadapi anggota PGRI Kabupaten Kampar dan mencarikan solusi dari setiap masalah yang dihadapi mereka dan menyelesaikan program yang belum sempat terselesaikan oleh pengurus yang lama.

"Nasrul sebelumnya dipilih oleh seluruh peserta dari 21 kecamatan, masing-masing kecamatan diwakili oleh 3 orang, total peserta ada 63," demikian dikatakan salah satu dewan penasehat yang juga sebagai ketua PGRI yang lama Mohammad Yaser. (adv/humas)