Diskop Bengkalis Beri Pelatihan Manajemen UMKM

Jumat, 01 Februari 2013

Pempuk Durian, salah satu produk unggulan Kabupaten Bengkalis-Riau.

BENGKALIS-Dinas Koperasi (Diskop) dan UMKM Kebupaten Bengkalis tahun ini merencanakan akan memberikan bantuan kelengkapan kepada pelaku UMKM yang telah berhasil mengikuti pembinaan tahun 2012 . 

Kepala Diskop dan UMKM Bengkalis melalui Sekretaris H  Jamaluddin, mengatakan bahwa tahun ini pihaknya kembali mencoba melakukan pembinaan melalui  berbagai pelatihan pembuatan produk unggulan dan pemberian bantuan kelengkapan termasuk nantinya menambah wawasan pelaku UMKM dengan memberikan pelatihan manajemen UMKM,” kata H Jamaluddin, Jumat (1/2),.

Ditambahkan Kabid UMKM,  Azuri, pembinaan UMKM sangat menunjang terciptanya peluang usaha di kalangan masyarakat. Pemkab saat ini berubaya agar hasil dari pembinaan ini dapat melahirkan pelaku-pelaku usaha yang berjiwa mandiri, memiliki etos kerja, serta mampu memberikan atau menciptakan peluang pekerjaan bagi orang lain.
Diskop dan UMKM tahun ini juga mengusulkan sertifikat label halal pada produk unggulan di Kabupaten Bengkalis. Melalui seleksi nantinya akan  disiapkan sebanyak 20 produk UMKM unggulan di Bengkalis memiliki label halal dan pengurusannya secara gratis dibantu oleh pemerintah.

“Untuk pelatihan manajemen UMKM tahun ini akan dilakukan di  delapan kecamatan se-Kabupaten Bengkalis. Sedangkan sertifikat label halal pada produk unggulan sebanyak 20 UMKM melalui proses seleksi,” tutupnya. (bku)