Pagi Ini, Jamaah Haji Mandau dan Pinggir Tinggalkan Batam Menuju Dumai

Sabtu, 10 Oktober 2015

JH Mandau dan Pinggir menuju kapal di Pelabuhan Sekupang Batam.

JH Mandau dan Pinggir menuju kapal di Pelabuhan Sekupang Batam.

BENGKALIS, Beritaklik.Com - Sebanyak 236 jamaah haji (JH) asal Kecamatan Mandau dan Pinggir, bertolak meninggalkan pelabuhan Sekupang, Kota Batam, Provinsi Kepulauan Riau, Sabtu (10/10/2015) pagi ini. Diperkirakan antara pukul 14.30-15.00 WIB, kapal Dumai Line 5 yang disewa Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bengkalis membawa mereka sandar di pelabuhan Pelindo Kota Dumai.

Selain JH Mandau sebanyak 226 orang dan Pinggir 10 orang, 2 JH Kecamatan Bengkalis, yaitu H Saharisir dan istrinya Hj Azizah yang terlambat pulang ke Tanah Air karena pindah Kelompok Terbang (Kloter) saat pergi dan pulang dari Kloter 02 BTH (Batam) ke Kloter 06 BTH, juga pulang bersama JH Mandau dan Pinggir dengan kapal yang sama.

Kepala Bagian Humas Pemkab Bengkalis Johansyah Syafri yang Jum
'at (9/10/2015) kemarin ikut mendampingi Penjabat Bupati Bengkalis H Ahmad Syah Harrofie menyambut kepulangan JH Mandau dan Pinggir di Bandara Internasional Hang Nadim Batam melaporkan, kapal Dumai Line 5 lepas tali dari pelabuhan Sekupang Batam sekitar pukul 07.30 WIB tadi.

"
Saat para JH Mandau dan Pinggir baru menaiki Kapal Dumai Line 5. Belum selesai," jelas Johan yang juga akan pulang ke Bengkalis menggunakan kapal yang sama, sekitar pukul 06.35 WIB tadi.

Johan mengatakan, seluruh JH Mandau dan Pinggir yang tergabung dalam Kloter 07 bersama JH Kabupaten Kuantan Singingi, hari ini tidak ada yang tinggal di Batam karena perlu perawatan kesehatan secara khusus sebagaimana salah seorang JH Kloter 02.

Untuk diketahui, hingga saat ini JH Kloter 02 atas nama Idris Arief bin Jalil bin Arief (76) yang tiba di Batam MInggu (4/10/2015) dan seharusnya sudah tiba di kampung halamannya Senin (5/10/2015) lalu, hingga saat ini masih di rawat di Rumah Sakit (RS) Otorita Batam. Karena itu, JH asal Desa Pangkalan Batang Kecamatan Bengkalis belum bisa dipulangkan ke Bengkalis bersama JH Mandau dan Pinggir.

Ketika dikonfirmasi, Johan menjelaskan belum mengetahui penyakit apa yang diderita Idris Arief bin Jalil bin Arief hingga masih harus dirawat di RS Otoritas Batam.

Namun berdasarkan informasi yang berhasil dirangkumnya, Johan mengatakan Idris Arief bin Jalil bin Arief akan dipulangkan setelah hasil tes dari kesehatan yang saat ini masih dilakukan di laboratorium di Jakarta.

"
Apa penyakitnya dan kapan hasil tes lanoratorium dari Jakarta tersebut akan diketahui, setakat ini saya belum memperoleh informasi. Kita do'akan secepatnya sehingga yang bersangkutan secepatnya dapat pulang ke Bengkalis," sambung Johan. (Bku)