Anggota DPRD Kota Dumai dari Fraksi Golkar Tutup Usia

Jumat, 12 November 2021

Anggota DPRD Kota Dumai dari Fraksi Golkar, S. Wesly Simanungkalit tutup usia, Jumat (12/11/2021).

DUMAI-Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Dumai dari Fraksi Golkar, S. Wesly Simanungkalit tutup usia di umur 73 tahun, Jumat (12/11/2021). Almarhum menjadi anggota DPRD Kota Dumai sejak periode 2014-2019.

SW Simanungkalit saat itu menggantikan Syarifah ‎yang sebelumnya maju menjadi Calon Walikota Dumai. Almarhum merupakan Ketua Fraksi Golkar di DPRD Kota Dumai.

Di kepartaian, SW Simanungkalit menjabat sebagai Wakil Ketua DPD II Golkar Dumai. Dari Informasi yang dirangkum, almarhum meninggal terkena serangan jantung dan dilarikan ke RSUD Kota Dumai sekitar Pukul 14.45 WIB.

Almarhum meninggalkan istri dan empat orang anak. Jenazah SW Simanungkalit langsung di bawa ke kediamannya di Jalan Ahmad Yani Kota Dumai.

Wali kota Dumai, Paisal terlihat datang melayat kerumah duka dengan mengenakan kemeja putih lengan panjang dan masker berpeci hitam, bahkan Wali Kota sempat berbincang-bincang dengan perwakilan keluarga.

Tampak pula hadir di rumah duka, mantan Ketua DPD II Partai Golkar Dumai, Timo Kipda, Ketua DPD II Partai Golkar Dumai Ferdiansyah, anggota DPRD Dumai, Suprianto, Hasan, Johanes dan Edison serta kerabat almarhum lainnya.

Wali Kota Dumai, Paisal mengungkapkan bahwa almarhum merupakan anggota DPRD Kota Dumai, atas kepergiannya tentu atas pemerintah Kota Dumai mengucapkan belasungkawa dan duka cita yang mendalam.

"Bagi kami, beliau adalah sosok orang tua yang mengayomi, mempunyai kepribadian yang sangat baik dan selalu bisa bekerja sama serta mendung semua program Pemerintah Kota Dumai," ujarnya seperti dikutip dari Pekanbaru.tribunnews.com.

Menurutnya, Loyalitas almarhum terhadap Dumai sangat luar biasa dan selalu berpikir ingin memajukan Kota Dumai.

"Kami berduka cita dan sangat kehilangan. Semoga kebaikan almarhum diterima dan keluarga yang ditinggalkan diberikan kesabaran dan ketabahan," imbuhnya.


Masih dirumah Duka, Suprianto, anggota DPRD Dumai dari Partai Demokrat mengungkapkan, Almarhum adalah sosok seorang guru baginya.

"Secara pribadi beliau (Almarhum) adalah guru, dan salah satu sesepuh di lembaga DPRD Dumai. Banyak nasehat dan petuah yang kami dapat dari Almarhum," sebutnya.

Menurutnya, almarhum orangnya sabar dan kuat, selama ini tidak pernah mengeluh, bahkan tidak pernah menampakkan sakitnya.

Timo Kipda tokoh masyarakat dan mantan Ketua DPD II Partai Golkar Dumai ikut bela sungkawa dengan berpulangnya kader terbaik Golkar.

"Dimata kami beliau adalah orang baik, orangnya komitmen selalu diskusi untuk Dumai lebih baik.
Kita kehilangan sosok dan tokoh yang peduli Dumai," imbuhnya.

Timo mengaku, belum lama ini sempat duduk sama beliau membahas persoalan banjir dan memikirkan solusinya.

"Beliau adalah sosok yang peduli dengan Dumai. Semoga Almarhum tenang di alam sana dan keluarga yang ditinggalkannya diberi kesabaran dan ke ikhlasan," pungkasnya.***