Kejurprov Anggar Berakhir, Bengkalis Juara Umum

Ahad, 25 September 2022

Atlet Anggar foto bersama usai penutupan Kejurpov Anggar di Bengkalis, Ahad (25/9/2022).

BENGKALIS-Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) Anggar 2022 di Bengkalis berakhir di Gedung Eks Diklat, Ahad (25/9/2022). Tuan rumah Bengkalis keluar sebagai juara umum, disusul  Kota Pekanbaru di tempat kedua dan Kota Dumai di tempat ketiga.

Kejurprov Anggar 2022 di Bengkalis diikuti 5 kabupaten/kota, yakni Kota Pekanbaru, Kota Dumai, Kabupaten Siak, Kabupaten Kampar dan Kabupaten Bengkalis sebagai tuan rumah. Sementara Kabupaten Indragiri Hilir tidak mengutus atletnya karena sedang mempersiapkan diri sebagai tuan rumah Porprov Riau, Oktober mendatang. 

Ketua Pengprov IKASI Riau, Harianto mengucapkan terimakasih kepada kabupaten/kota yang telah berpartisipasi mengirimkan atlet untuk mengikuti Kejurprov Anggar 2022 di Bengkalis.

Dipaparkan Harianto, hasil Kejurporv ini merupakan tolak ukur bagi Pengprov IKASI dalam mengirim atlet mewakili Riau pada Kejurnas yang akan digelar 27 Oktober mendatang. Menurut pria yang akrab disapa Pak Guru ini, IKASI Riau berupaya mengirim semua atlet yang meraih medali emas pada Kejurpov di Bengkalis ini.

Harianto juga berpesan kepada atlet untuk terus berlatih dan jangan cepat puas atas apa yang telah diraih saat ini. “Terus tingkatkan prestasi, giatlah berlatih dan jangan pernah cepat puas,” pesan Pak Guru.

Cabang Anggar merupakan salah satu cabang andalan Riau di PON. KONI Riau sangat berharap cabang Anggar bisa mengulang prestasi pada PON Sumatera Utara dan Aceh nanti dengan meraih 5 medali emas sesuai target yang telah ditetapkan bersama. Atau minimal sama meraih 4 emas seperti di PON Papua. 

Diakui Harianto, beban ke depan cukup berat mengingat ada beberapa atlet Anggar Riau yang meraih emas pada PON Papua lalu tidak bisa lagi tampil di PON Sumatera Utara dan Aceh nanti dikarenakan faktor usia.

“Ini tentunya menjadi tugas berat kita semua untuk menyiapkan atlet pengganti. Namun saya berkeyakinan Riau memiliki banyak atlet berpotensi termasuk dari PPLP untuk mengukir prestasi di PON mendatang,” tutup Harianto.

Sementara itu Ketua Panitia Pelaksana, Usman Malik dalam laporan menyampaikan bahwa Kejurprov berlangsung dari tanggal 22-25 September 2022. Adapun jumlah atlet yang tampil sebanyak 85 orang, terdiri dari 59 atlet putera dan 23 atlet putra.

“Ke-85 atlet ini merupakan utusan dari Kota Pekanbaru, Kota Dumai, Kabupaten Siak, Kabupaten Kampar  dan Kabupaten Bengkalis sebagai tuan rumah,” ujar Usman Malik.***