9 Tahun Berturut Raih WTP,  Bupati Bengkalis Terima Penghargaan dari DJPb Riau

Senin, 05 Desember 2022

PEKANBARU-Pemerintah Kabupaten Bengkalis 9 tahun berturut-turut mendapat penghargaan Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari BPK Perwakilan Riau. Atas prestasi inim Bupati Bengkalis, Kasmarni, menerima plakat dan piagam  dari Kementerian Keuangan, Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb) Provinsi Riau yang diserahkan Gubernur Riau, Syamsuar.

Penghargaan diterima Bupati Kasmarni bersamaan dengan penyerahan Daftar Isian Penyelenggaraan Anggaran (DIPA) dan buku alokasi Transfer ke Daerah (TKD) tahun 2023 yang diselenggarakan di Gedung Serindit Pekanbaru, Senin (5/12/2022).

Bupati Kasmarni menyebutkan penghargaan ini adalah apresiasi DJPb Riau yang menilai Kabupaten Bengkalis telah lebih 5 kali mendapatkan WTP berturut-turut. Penghargaan ini bisa diraih tentunya karena adanya sinergitas dan kerjasama antar stakeholder pada setiap instansi di Pemerintah Kabupaten Bengkalis.

Kasmarni juga berharap kinerja yang seperti ini harus dapat terus dipertahankan dan semakin ditingkatkan sehingga visi pemerintah daerah dalam mewujudkan Kabupaten Bengkalis Bermarwah, Maju dan Sejahtera dapat terwujud.

"Tanpa adanya kolaborasi antar semua pihak, tentu kita tidak akan bisa mendapatkan penghargaan ini. Jadi kami harap tetaplah jaga kekompakan, kerjasama dan sinergitas yang telah terbangun selama ini," ucap Kasmarni.

"Terima kasih kita ucapkan kepada Kementerian Keuangan melalui Ditjen Perbendaharaan Provinsi Riau, kepada BPK dan Pemerintah Provinsi Riau. Semoga Kabupaten Bengkalis tetap dapat terus mempertahankan penghargaan ini dengan kinerja yang terus lebih baik," ujar Bupati.

Turut mendampingi Gubernur Riau saat menyerahkan penghargaan kepada Bupati Kasmarni, Ketua DPRD Riau Yulisman dan Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Perbendaharaan Riau Ismed Saputra.

Tampak juga hadir bersama Bupati Kasmarni, Wakil Ketua DPRD Bengkalis Sofyan, Sekda Bengkalis Bustami HY, Kapolres Bengkalis AKBP Indra Wijatmiko, Kajari Bengkalis Zainur Arifin Syah, Dandim 0303/Bengkalis Letkol Inf Endik Yunia dan sejumlah kepala Perangkat Daerah di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bengkalis.

TKD Rp2,54 Triliun

Untuk tahun 2023 Provinsi Riau mendapat pagu TKD sebesar Rp22,54 Triliun, sedangkan Bengkalis menerima sebesar Rp2.913,47 Miliar.

Dalam sambutannya, Gubernur Riau menekankan kepada seluruh daerah untuk bersama menunjang perekonomian masyarakat daerah di Provinsi Riau. “Saat ini, kita sedang dihadapi kondisi peningkatan inflasi dan kenaikan suku bunga. Ini menjadi tantangan besar bagi kita semua, jadi seluruh daerah harus kompak dan bersama dalam mencari solusi dalam menangani hal tersebut,” ujar Syamsuar.

Ada beberapa fokus yang harus dilakukan antara Pemerintah Provinsi dan Pemerintah Daerah.

 

 

Diantaranya, dalam penguatan kualitas SDM, penuntasan regsosek, pembangunan infrastruktur, prioritas pembangunan infrastruktur untuk sentra ekonomi baru, revitalisasi industri serta implementasi reformasi birokrasi.

“Selain itu, penguatan bahan pangan juga menjadi fokus yang harus diperhatikan oleh kita semua. Jangan sampai lalai akan hal tersebut,” sambung Gubri.

Menyikapi apa yang ditegaskan Gubri, Bupati Bengkalis menegaskan usai menghadiri kegiatan tersebut mengatakan, Pemerintah Kabupaten Bengkalis akan segera melaksanakan intruksi dari Pemerintah dalam menangani permasalahan inflasi dan pertumbuhan ekonomi masyarakat.

“Insya Allah anggaran tersebut akan kita gunakan sebaik mungkin sesuai program prioritas yang telah disiapkan untuk Tahun Anggaran 2023,” ujar Kasmarni. ***