Peringati Hari Pahlawan, Bupati Ajak Resapi Makna Pahlawan

Bupati Bengkalis H Herliyan Saleh
pimpin upacara peringatan Hari Pahlawan di Lapangan Tugu Bengkalis, Senin
(10/11).
BENGKALIS, Beritaklik.Com - Seluruh elemen masyarakat di daerah
ini untuk meresapi arti dari nilai-nilai pengorbanan para pahlawan. Memiliki
semangat berkorban untuk membangun dan mengisi kemerdekaan yang telah
diperjuangkan dengan darah, harta, bahkan nyawa dan pengorbanan lainnya oleh
para pahlawan bangsa tersebut.
"Meskipun eranya sudah berbeda, namun saat ini tugas yang dihadapi juga
tidak kalah beratnya. Dengan menarik benang merah dari nilai kepahlawanan itu,
seluruh masyarakat di daerah ini harus rela berkorban. Memberikan yang terbaik
dalam mengisi kemerdekaan," ujar Bupati Bengkalis, H Herliyan Saleh usai
memimpin ucapara peringatan Hari Pahlawan 2014 di Lapangan Tugu, Senin (10/11).
Selain Ketua DPRD H Heru Wahyudi dan Sekretaris Daerah H Burhanuddin, terlihat
juga Ketua Pengadilan Agama Erlis, Dandim 0303/Bengkalis WachyuDwi Haryanto,
Wakil Ketua PN Bengkalis Boy Syailendra, Wakapolres Bengkalis Ida Ketut
Ghananta dan Asisten Administrasi Umum Sekretariat Daerah Bengkalis H Herdi
Salioso.
Bupati juga berharap agar nilai-nilai luhur yang ditauladankan para pahlawan
itu harus dilestarikan terus. Dijadikan salah satu identitas sebagai anak
bangsa. Karena itu dalam membangun dan mengisi kemerdekaan, nilai-nilai itu
setiap saat dibutuhkan. Meskipun dalam aktualisasinya harus disesuaikan dengan
dinamika yang berkembang.
Khusus kepada pelajar dan generasi muda di daerah ini, imbuhnya, nilai-nilai
luhur kepahlawanan itu bukan hanya harus dimiliki. Tetapi mesti benar-benar
dimengerti, dihayati dan dipraktekkan dalam kehidupan sehari-hari. Hal ini
penting untuk membina dan mempersiapkan dirinya menjadi manusia berkualitas dan
demi keberhasilan pembangunan daerah, bangsa dan negara.
Bupati optimis dengan bekal nilai-nilai kepahlawan itu, para pelajar dan
generasi muda di daerah ini dapat menjadi sumberdaya manusia dan insan
pembangunan yang berkualitas dan memiliki daya saing.
Ziarah ke Makam Pahlawan
Usai apel di Lapangan Tugu, Sekretaris Daerah (Sekda) H Burhanuddin Ziarah
Makam Pahlawan di Taman Makam Pahlawan Kesuma Ksatria Bengkalis.
Menurut Sekda, mengenang jasa para pahlawan itu sebuah keharusan, tapi bukan
hanya itu saja. Di era kekinian, dari kacamata budaya, bagaimana bisa menjadi
pahlawan bagi tanah air, terutama untuk masyarakat sekitar. Karena orang yang
berguna bagi orang lain layak disebut pahlawan.
Dalam ziarah tersebut tampak hadir Ketua DPRD Kabupaten Bengkalis, H Heru
Wahyudi sejumlah pejabat Eselon II lingkup Pemkab Bengkalis, anggota TNI/Polri
dan veteran. (Bku)
Sekretaris Daerah H Burhanuddin
didampingi veteran tabur bunga di Taman Makam Pahlawan Kesuma Ksatria
Bengkalis, Senin (10/11/2014).
Pantau Kualitas Air Kelompok Ikan Milenial Desa Teluk Papal Berbasis Smartphone
BENGKALIS_Saat ini Inovasi merambah dunia budidaya ikan di Desa Teluk Papal dengan pengenalan Sis.
Pj Kades Teluk Papal Serah Bantuan Program Dana Bermasa Untuk Ibu Hamil dan Balita
TELUK PAPAL - Penjabat (Pj) Kepala Desa Teluk Papal yang diwakili oleh Sekdesnya.
Bhabinkamtibmas Desa Teluk Papal Jumpai Buruh Bangunan
BENGKALIS- Bhabinkamtibmas Desa Teluk Papal Kecamatan Bantan Aipda Dendi Saputra melaksanakan keg.
Peringati HUT ke-79 Kemerdekaan RI, Mahasiswa Kukerta Unri dan Pemdes Sungai Majo Taja Turnamen Bola Voli
SUNGAI MAJO-Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Kemerdekaan R.
DPRD Gelar Sidang Paripurna Istimewa Hari Jadi ke-512 Bengkalis
BENGKALIS-DPRD Kabupaten Bengkalis menggelar sidang paripurna istimewa.
Terpilih Aklamasi, Rinto Pimpin IKKKM Kabupaten Bengkalis
BENGKALIS–Kepala Bappeda Kabupaten Bengkalis, Rinto, SE, M.Si terpilih secara aklamasi untuk me.