Desa Makmur Peduli Api, Salah Satu Solusi Wujudkan Desa Bebas Api

Wakil Presiden Republik Indonesia Jusuf Kalla (dua kiri) didampingi Direktur Asia Pulp & Paper (APP) Sinar Mas Suhendra Wiriadinata (kiri) dan Head of External Relation Sinar Mas Forestry Edi Haris (tiga kiri) melihat sayur dan buah hasil program Desa Mak
Wakil Presiden Republik Indonesia
Jusuf Kalla (dua kiri) didampingi Direktur Asia Pulp & Paper (APP) Sinar
Mas Suhendra Wiriadinata (kiri) dan Head of External Relation Sinar Mas
Forestry Edi Haris (tiga kiri) melihat sayur dan buah hasil program Desa Makmur
Peduli Api (DMPA) dalam acara Hari Lingkungan Hidup di Siak, Riau (22/7). APP
Sinar Mas menginvestasikan 10 juta dolar AS untuk pengembangan DMPA di 500 desa
yang berada di sekitar konsesi pemasok hingga tahun 2020, dengan tujuan untuk
mencegah kebakaran lahan, dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat setempat.
Siak, Beritaklik.Com - 22 Juli 2016Â Perayaan Puncak
Hari Lingkungan Hidup yang diselenggarakan tahun ini bertempat di Siak,
Provinsi Riau. Wakil Presiden Republik Indonesia Jusuf Kalla yang hadir bersama
rombongan Menteri Kabinet Kerja menekankan untuk menjaga keseimbangan
lingkungan diperlukan kedisiplinan. “Karena hanya kedisiplinan yang dapat
menjaga keseimbangan harmoni antara kepentingan alam dan ekonomi," ujar
Jusuf Kalla. Wapres juga menyampaikan apresiasinya kepada pemangku kepentingan
daerah yang telah berupaya menyeimbangkan pembangunan dengan memperhatikan
keberlanjutan lingkungan.
Rangkaian kegiatan Hari Lingkungan Hidup di Siak, meliputi pengembangan
pendidikan lingkungan hidup dan kehutanan, pemberian pengharagaan kepada
pahlawan lingkungan, sampai dengan pelepasan 100 ribu benih ikan patin di
sungai Siak.
Asia Pulp & Paper (APP) Sinar Mas sebagai salah satu perusahaan nasional di
bidang pulp dan kertas turut serta dalam pagelaran puncak hari lingkungan hidup
ini menampilkan berbagai program untuk mendukung kelestarian lingkungan, salah
satunya melalui Desa Makmur Peduli Api (DMPA).
“Terdapat berbagai program yang telah dilakukan unit industri serta perusahaan
pemasok kami dalam upaya mendukung pemerintah dalam melestarikan lingkungan
hidup di Indonesia, mulai dari tindakan nyata, pemberian edukasi, sampai dengan
meningkatkan ekonomi masyarakat lokal, salah satunya melalui program DMPA. Hal
ini dalam rangka komitmen kami memperkuat dukungan kebijakan konservasi hutan,â€
ungkap Direktur APP Sinar Mas Suhendra Wiriadinata yang turut hadir dalam
acara.
DMPA yang diinisiasi APP Sinar Mas akan diimplementasikan di 500 desa yang
tersebar di 5 provinsi (Riau, Jambi, Sumatera Selatan, Kalimantan Barat, dan
Kalimantan Timur) ini mengivestasikan dana USD 10 Juta sampai dengan tahun
2020. Program ini diharapkan selain dapat meningkatkan ekonomi masyarakat desa
yang tinggal di sekitar konsesi pemasok perusahaan, juga dapat mencegah
terjadinya kebakaran lahan dan hutan, serta potensi gangguan hutan lainnya,
yang pada akhirnya mewujudkan desa yang bebas api.
“Melalui program DMPA ini, kami berupaya untuk dapat menempatkan desa dan
masyarakat sebagai bagian penting dan vital dalam pengelolaan hutan secara
bertanggungjawab,†tambah Suhendra.
Sementara itu, Head of Social & Security Sinar Mas Forestry Agung Wiyono
menambahkan, pada tahun 2016, APP Sinar Mas menargetkan di 80 desa terealisasi program
DMPA, dengan alokasi per desa sekitar Rp200 - 270 juta, atau disesuaikan dengan
program masing-masing desa. Dana tersebut diimplementasikan melalui pelatihan,
serta pendampingan yang digunakan untuk pencegahan kebakaran hutan dan lahan, permodalan
desa untuk penanaman hortikultura, persawahan, peternakan, budidaya dan sejenisnya.
“Parameter pemilihan desa yang masuk kriteria DMPA disesuaikan dengan tujuan
program, yakni desa yang kerap kali menjadi sumber konflik, memiliki rekam
jejak kebakaran lahan yang tinggi, dan menjadi pusat perambahan serta
pembalakan liar," tambah Agung. (Bki)

BERITA LAINNYA +INDEKS
Pantau Kualitas Air Kelompok Ikan Milenial Desa Teluk Papal Berbasis Smartphone
BENGKALIS_Saat ini Inovasi merambah dunia budidaya ikan di Desa Teluk Papal dengan pengenalan Sis.
Pj Kades Teluk Papal Serah Bantuan Program Dana Bermasa Untuk Ibu Hamil dan Balita
TELUK PAPAL - Penjabat (Pj) Kepala Desa Teluk Papal yang diwakili oleh Sekdesnya.
Bhabinkamtibmas Desa Teluk Papal Jumpai Buruh Bangunan
BENGKALIS- Bhabinkamtibmas Desa Teluk Papal Kecamatan Bantan Aipda Dendi Saputra melaksanakan keg.
Peringati HUT ke-79 Kemerdekaan RI, Mahasiswa Kukerta Unri dan Pemdes Sungai Majo Taja Turnamen Bola Voli
SUNGAI MAJO-Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Kemerdekaan R.
DPRD Gelar Sidang Paripurna Istimewa Hari Jadi ke-512 Bengkalis
BENGKALIS-DPRD Kabupaten Bengkalis menggelar sidang paripurna istimewa.
Terpilih Aklamasi, Rinto Pimpin IKKKM Kabupaten Bengkalis
BENGKALIS–Kepala Bappeda Kabupaten Bengkalis, Rinto, SE, M.Si terpilih secara aklamasi untuk me.
TULIS KOMENTAR +INDEKS