Dukung Dion, Bupati Mardjoko ke Jakarta

Bupati Banyumas, Jawa Tengah, Mardjoko tidak main-main dalam memberikan dukungan kepada Dionisius Agus Subagyo (Dion), warga Purwokerto (ibukota Kabupaten Banyumas) yang masuk dalam 11 besar Indonesian Idol 2012. Bupati Mardjoko, Jumat (20/04) dijadwalkan menonton secara langsung ajang pencarian bakat menyanyi terbesar itu ke Jakarta, di panggung spektakuler. Bupati datang bersama pejabat di lingkungan Pemkab Banyumas berjumlah sekitar 30 orang.
Selain mendukung dengan melihat secara langsung Dion yang tampil memukau dan video-nya untuk lagu Sik Asik, Tanjung Perak dan I Love You Bibeh sudah ditonton oleh ratusan ribu pengunjung di Youtube, Bupati melalui Sekda juga telah mengirimkan surat resmi tertanggal 18 April 2012 kepada para Kepala Dinas/Badan dan camat di seluruh Banyumas, berisi himbauan agar karyawan/karyawati mendukung Dion dengan mengirimkan sms dukungan.
Spanduk juga dipasang di berbagai titik sebagai wujud kebanggan Banyumas pada warganya yang tampil di level nasional, dan himbauan dukungan kepada Dion. Hal yang sama juga berlaku untuk kontestan Yoda yang berasal di Kebumen. Di kabupaten yang masih berbudaya Banyumasan itu, poster dan spanduk dukungan kepada Yoda banyak terpampang. Sungguh kebanggan tersendiri bagi warga di dua kabupaten itu, ada warganya yang bisa menembus ajang bergengsi Indonesian Idol hingga sampai 11 besar dan mendapat pujian dari para juri.
Dion dan Yoda masing-masing memiliki ciri khas tersendiri, dimana Dion berciri karakter jazz dan swing, sedangkan Yoda berciri penyanyi rocker handal. Jum’at malam ini Dion membawakan lagu “Viva la Vida” milik band asal Inggeris Coldplay. Yoda akan membawakan lagu cadas milik Guns n Roses dengan judul “Sweet Child O’mine“. Dukung Dion dan Yoda yukkk warga tlatah Banyumas!
Proyek MY di Bengkalis Tunggu Persetujuan Menhut
BENGKALIS - Pelaksanaan pekerjaan proyek multiyears sebanyak enam paket di Dinas Pekerjaan Umum Kabu.
Bengkalis Diguyur Hujan, Sejumlah Titik Api Padam
BENGKALIS - Hujan yang pada Minggu (30/6) pagi hingga siang kemarin menjadi berkah bagi masyarakat t.
Pembunuh Ramli Disebut Paten Ngobati Penyakit
BENGKALIS - Nama Purwanto mendadak santer jadi pembicaraan masyarakat Kota Bengkalis. Orang begitu p.
Babak Delapan Besar Bupati CUP Digelar Malam Hari
BANGKINANG - Perhelatan delapan besar Turnamen Bolakaki Bupati Cup 2013 akan digelar di Stadion Tuan.